Komentar :
Agabiana Prima (14/05/2018 08:22)
Lapak sederhana berupa gerobak beroda dengan 1 bangku kayu panjang sebagai tempat makan, tanpa meja, tanpa dinding, tanpa atap. Parkir luas di sudut perempatan, tanpa atap. Menjual menu sarapan berupa bubur ayam & nasi kuning. Bubur ayam dalam mangkuk standar jago, isi banyak, pakai telur ayam rebus 1/2, ditaburi bawang goreng & daun seledri, krupuk dipisah. Bubur lembut & gurih. Nasi kuning porsi sedang, pakai mi, orek tempe, kelapa goreng & krupuk. Nasi & lauknya gurih sedap. Harga bubur Rp 10.000,-, nasi kuning pakai ikan Rp 10.000,-, pakai ayam Rp 13.000,-.