Komentar :
Indra Wanto (02/05/2018 11:08)
Sementara apa sih petulo itu?
Petulo adalah penganan atau jajanan yang terbuat dari tepung beras dan dicetak panjang spiral seperti mie. Hampir sama strukturnya dengan mie, bedanya mie ada gurihnya, ini makanan rasanya manis dari kuahnya. Sebagian masyarakat ada yang menyebutnya juga sebagai putu mayang. Tetapi di daerahku sini, Sidoarjo, umumnya menyebut petulo. Ada mie petulo dan ada juga krupuk petulo. Nah lho?
Krupuk petulo. Nggak punya gambar jadi pinjem dari blog ini
Iya, bentuknya spiral kayak mie, hanya saja pengolahannya memang digoreng. Biasanya berwarna putih bercat merah tengah-tengahnya. Rasanya gurih dan kunyahannya lumayan keras, itu yang bikin gurih. Jika mie petulo kerap dijumpai sebagai menu buka puasa, krupuk petulo akan dijumpai ketika ada orang hajatan. Biasanya sebagai oleh-oleh tamu undangan, lengkap dengan penganan jawa lainnya, seperti rengginang, krupuk puli, kembang goyang dan sebagainya. Krupuk petulo ini yang paling aku demen daripada yang lain
Tetapi sayang, dewasa ini jarang sekali aku menemui krupuk petulo. Seiring dengan tingginya tingkat kepraktisan, banyak orang yang lebih memilih jajanan oleh-oleh tamu diganti dengan roti kardusan. Katanya emang lebih praktis dan enggak buang-buang tenaga. Justru sangat disayangkan karena kita telah mengubur setidaknya satu makanan adat jawa.
Padahal mie petulo atau putu mayang, juga dikenal lho di Thailand. Bahkan dijadikan makanan pokok, tapi entah untuk krupuknya. Semoga kita lebih peduli ya dengan makanan adat kita. Jangan sampai deh, nantinya diaku-akuin oleh negara lain baru kita teriak-teriak. :D