PT Perkebunan Nusantara XI
About PT Perkebunan Nusantara XI
PT Perkebunan Nusantara XI is located at Jl Merak No 1, Surabaya, Indonesia 60175. They can be contacted via phone at +62313523257, visit their website www.ptpn11.co.id for more detailed information.
PT Perkebunan Nusantara XI
Official Facebook Pages
Tags
PT Perkebunan Nusantara XI (Persero) atau PTPN XI adalah badan usaha milik negara (BUMN) agribisnis perkebunan dengan core business gula. Perusahaan ini bahkan satu-satunya BUMN yang mengusahakan komoditas tunggal, yakni gula, dengan kontribusi sekitar16-18% terhadap produksi nasional. Sebagian besar bahan baku berasal dari tebu rakyat yang diusahakan para petani sekitar melalui kemitraan dengan pabrik gula (PG).
Pendirian perusahaan sesuai Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 16 Tahun 1996 tanggal 14 Pebruari 1996 dan merupakan gabungan antara PT Perkebunan XX (Persero) dan PT Perkebunan XXIV-XXV (Persero) yang masing-masing didirikan berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 6 Tahun 1972 dan No. 15 Tahun 1975. Anggaran Dasar Perusahaan Perseroan yang dibuat berdasarkan Akte Notaris Harun Kamil SH, No. 44 tanggal 11 Maret 1996, telah dilakukan perubahan dan mendapat persetujuan sesuai Keputusan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia No. C-21048HT.01.04.Th.2002 tanggal 29 Oktober 2002.
Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar tersebut sesuai dengan format isian Akta Notaris Model II yang tersimpan dalam database Salinan Akta Nomor 02 tanggal 02 Oktober 2002, yang dibuat oleh Notaris Sri Rahayu Hadi Prasetyo SH, berkedudukan di Tangerang.
Walaupun demikian, secara umum sebagian besar unit usaha di lingkungan PTPN XI telah beroperasi sejak masa kolonial berkuasa di Hindia Belanda. Kantor Pusat PTPN XI sendiri merupakan peninggalan HVA yang dibangun pada tahun 1924 dan merupakan lambang konglomerasi industri gula saat itu. Bentuk perusahaan berulang kali mengalami perubahan dan restrukturisasi terakhir terjadi pada tahun 1996 bersamaan dengan penggabungan 14 PTP menjadi 14 PTPN.
Anynomous
"
Komisaris Suport Pabrik Gula
PROBOLINGGO - Jelang akhir musim giling tahun 2018, dewan komisaris PT Perkebunan Nusantara XI mengunjungi pabrik gula di wilayah tengah dan pabrik ethanol di Lumajang selasa (24/09) hingga rabu (25/09). "Kami suport apa yang menjadi kebijakan direksi dan strategi yang dilakukan pabrik gula untuk meraih potensi benefit optimal " terang Dedi Mawardy Komisaris Utama PTPN XI. Kunjungan kerja komisaris dan komite audit dilakukan di PG Kedawoeng Pasuru...an, PG Wonolangan dan PG Gending di Probolinggo serta pabrik ethanol PASA Djatiroto di Lumajang.
#ptpnxi #ptpn11 #holdingperkebunan #holdingperkebunannusantara #kbumn #kementrianbumn #fhbumn #komisaris #probolinggo #surabaya #pasuruan #lumajang #portalptpn11 #title_Komisaris-Suport-Pabrik-Gula @ PG Gending Probolinggo
See More " 26 September 2018Anynomous
"
Hadir & Sukseskan IBDexpo 2018
SURABAYA - Hadir dan turut sukseskan Pameran Bisnis dan Pembangunan Indonesia (IBD Expo 2018) yang akan digelar pada tanggal 3 hingga 6 Oktober 2018 di Grand City, Surabaya, Jawa Timur. Pameran yang bertajuk "Tak Henti Membangun Negeri" tersebut diikuti oleh seluruh BUMN yang menawarkan peluang-peluang bisnis terbaik, promosi dan pengenalan produk, serta sarana pertemuan para pelaku bisnis. " PTPN XI yang core bussinesnya gula akan mengeluarkan ...gula Kemasan GUPALAS untuk display produk nanti. Selain kami beberapa PTPN akan mengeluarkan produk kualitas premium baik itu gula, teh maupun kopi. Ini menunjukkan bahwa perkebunan kita sudah kelas dunia " jelas Agus Priambodo Corporate Secretary PTPN XI beberapa waktu lalu. Holding Perkebunan Nusantara akan suport dengan display produk unggulan perkebunan dalam IBDexpo 2018 nanti. IBDExpo 2018 akan dimeriahkan dengan serangkaian program yang menarik, seperti "BUMN Career Opportunity", "Rekor Muri", "Festival Kopi Nusantara", Konser Musik Untuk Negeri , Acara Penutupan, Rumah Pangan Kita, Balkondes, Rumah Kreatif BUMN, dan hingga RKB Award. #ptpnxi #ptpn11 #holdingperkebunan #holdingperkebunannusantara #kbumn #kementrianbumn #fhbumn #IBDexpo #IBDexpo2018 #TakHentiMembangunNegeri #surabayahits #portalptpn11 #title_Hadir-&-Sukseskan-IBDexpo-2018
See More " 24 September 2018Anynomous
"
Tren Harga Gula di Jawa Timur Menurun
Harga gula krital putih (gula pasir dalam negeri) menyentuh harga terendah dalam 30 (tiga puluh hari) terakhir ini, tercatat hingga tanggal Kamis (20/09) harga di tingkat konsumen sebesar Rp10.737,00 per kilogramnya. Sempat menyentuh harga tertinggi pada Kamis (30/08) bulan lalu di Rp10.990,00 per Kg, selanjutnya dapat dilihat dari data yang disajikan diperindag Jawa Timir melalui www.siskaperbapo.com tren harga gula menurun. Harga gula ...per Kg rata-rata tertinggi tahun ini terjadi di bulan Mei yakni sebesar Rp11.351,00. Meskipun demikian harga gula tersebut masih lebih tinggi dari tahun 2012 hingga 2015 yang berturut-turut sebesar Rp10.996,00, Rp10.840,00, Rp9.761,00, dan Rp10.661,00. Harga tertinggi dalam lima tahun terakhir di tahun 2016 yakni Rp13.224,00 dilanjutkan dengan pola menurun di tahun 2017 yakni sebesar Rp12.012,00 hingga sekarang. Perlu diketahui bersama Pemerintah melalui Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia nomor 27/M-DAG/PER/5/2017 tanggal 5 Mei 2017 tentang Penetapan Harga Acuan Pembelian di Petani dan Harga Acuan Penjualan di Konsumen menetapkan harga acuan pembelian di tingkat petani sebesar Rp9.100,00 per Kg dan harga acuan penjualan di Konsumen sebesar Rp12.500,00 per Kg. Sehingga selain dikarenakan kebijakan tersebut tren harga menurun tersebut dipicu karena ketersediaan stok gula saat ini, terutama masih dalam musim panen tebu.
#ptpnxi #ptpn11 #holdingperkebunan #holdingperkebunannusantara #kbumn #kementrianbumn #fhbumn #trenhargagula hargagula #surabayahits #portalptpn11 #title_Tren-Harga-Gula-di-Jawa-Timur-Menurun
@ PT Perkebunan Nusantara XI
See More " 21 September 2018Anynomous
"
Sinergi Potensi PTPN Jawa Timur
SURABAYA - Tiga perusahaan perkebunan besar Jawa Timur, yakni PTPN X, PTPN XI dan PTPN XII menandatangani kesepakatan kerjasama MoU untuk bersinergi dalam pengelolaaan industri kemasan dan rumah sakit di Jawa Timur Rabu (19/09) di Kantor Pusat PTPN XI Surabaya. "Kita berpikir positif mudah-mudahan menjadikan perusahaan lebih baik karena lebih khusus dalam pengelolaannya. Memang Gula lagi surut tetapi tidak menyurutkan semangat kami untuk berkar...ya" jelas Gede Meivera Utama Adnjana Putra Direktur Utama PTPN XI dalam sambutannya. " Dilihat secara keseluruhan, pada prinsipnya pemilik kita adalah sama sehingga menjadi tugas kita untuk memastikan manfaat paling optimal yang akan disajikan kepada stakeholder" ungkap Jatmiko Krisna Santosa Direktur Keuangan Holding Perkebunan Nusantara. Hadir dalam acara tersebut Jatmiko Krisna Santosa Direktur Keuangan Holding Perkebunan Nusantara, Gede Meivera Utama A.P Direktur Utama PTPN XI, Dwi Satrio A. Direktur Utama PTPN XII, jajaran Direksi PTPN X, XI, XI, Direksi anak perusahaan RS di lingkungan PTPN X, XI dan XII, Pimpinan Industri Kemasan PTPN X dan XI serta jajaran kadiv dan staf terkait. Seusai menandatangani kesepakatan kerjasama, dilanjutnya dengan rapat koordinasi dengan manajemen rumah sakit.
#ptpnxi #ptpn11 #holdingperkebunan #holdingperkebunannusantara #kbumn #kementrianbumn #fhbumn #direksi #koordinasi #ptpn10 #ptpn12 #surabaya #rumahsakit #industri kemasan #ptnsm #nusamed #rollasmedika #ptnmu #portalptpn11 #title_Sinergi-Potensi-PTPN-Jawa-Timur @ PT Perkebunan Nusantara XI
See More " 19 September 2018Anynomous
"
Mengelola Pikiran (2)
SURABAYA - Sobat, hidup adalah permainan Pikiran, kalau kita bisa mengelola pikiran kita, maka niscaya hidup Kita akan bahagia. Ingatlah bahwa Musuh yang paling Kejam adalah Pikiran kita. Sedangkan Sahabat yang paling Setia juga adalah Pikiran kita. Sobat cobalah untuk mengatur Pikiran dengan baik. Hiduplah dengan ketenangan agar kita mampu mengelola pikiran kita.... Kita ambil perumpamaan: Hati yang baik itu seperti Kebun, Pikiran yang baik itu akarnya, Perkataan yang baik itu Bunganya, Perbuatan yang baik itu Buahnya. Sobat, Tidak ada satupun didunia ini yang Abadi. Jadi, ketika kita mendapatkan masalah jalanilah dan janganlah terlalu bersedih. Demikian juga tatkala kita sedang Bahagia, nikmatilah dan syukuri, jangan lupa diri. Sobat Ingatlah, apapun yang kita hadapi saat ini, semuanya akan berlalu. Untuk itu Tetaplah sejuk di tempat yang Panas. Tetaplah Manis di tempat yang begitu Pahit. Tetaplah merasa Kecil meskipun telah menjadi Besar dan Tetaplah Tenang di tengah Badai yang paling Hebat. Semua yg ada di dunia ini tak ada yang Abadi kecuali ketidakabadian itu sendiri.
PTPN XI - - - BANGUN DAN BANGKIT!!!!
@gedemeivera, tx @auliaqnt #ptpnxi #ptpn11 #holdingperkebunan #holdingperkebunannusantara #kbumn #kementrianbumn #fhbumn #direksimenulis #quote #hikmah #portalptpn11 #title_Mengelola-Pikiran
See More " 18 September 2018Anynomous
"
Koordinasi Penjualan Gula Petani
SURABAYA - Direktur Komersil PTPN XI hadir dalam koordinasi Penjualan Gula Petani mitra. PTPN XI Senin (03/08) di Surabaya. "PTPN XI sejak awal hingga saat ini memberikan support kepada petani tebu yang merupakan mitra bisnis" ungkap Sucipto Prayitno Direktur Komersil PTPN XI. Terkait penyerapan gula petani oleh Perum BULOG pihaknya mengatakan bahwa hal tersebut tersebut patut disyukuri, pasalnya saat ini harga yang dibeli oleh BULOG sebesar ...Rp9.700per kilogram lebih tinggi bila dibanding harga jual yang beredar dipasaran saat ini jelasnya lebih lanjut. Sebagaimana diketahui pemerintah melalui Perum BULOG membeli gula dari petani yang menggilingkan di pabrik gula BUMN senilai Rp9.700 per kilogram (kg). Selanjutnya sebagai jaminan mutu gula dan kesesuaian dengan standar SNI, produk gula PTPN XI dianalisa oleh SUCOFINDO. Koordinasi tersebut diikuti oleh perwakilan petani tebu rakyat di wilayah PTPN XI, pengurus APTRI, para manajer AKU pabrik Gula PTPN XI dan kepala divisi terkait.
#ptpnxi #ptpn11 #holdingperkebunan #holdingperkebunannusantara #kbumn #kementrianbumn #fhbumn #direksi #koordinasi #penjualangula #surabayahits #pabrikgula #gula #bulog #gulakristalputih #petanitebu #portalptpn11 #title_Koordinasi-Penjualan-Gula-Petani @ PT Perkebunan Nusantara XI
See More " 04 September 2018Anynomous
"
Tingkatkan Kualitas Ruhiyah dengan Sholawat
SITUBONDO - Disela-sela kunjungan kerja Jajaran Direksi PTPN XI menghadiri kegiatan doa bersama di Lapangan PG Assembagoes Situbondo. Kurang lebih 4.000 masyarakat turut menghadiri doa dan istighosah yang dipimpin oleh K.H.R. Ach. Azaim Ibrahimy ponpes Salafiyah Safi'iyah Sukorejo Situbondo tersebut. Kegiatan tersebut diharapkan mampu meningkatkan kondisi ruhiyah masyarakat dan karyawan PG wilayah timur khususnya dalam menyelesaika...n giling tahun 2018. Selain Direktur Utama, hadir Direktur Operasional dan Direktur Komersil PTPN XI, serta manajemen dan karyawan pabrik gula wilayah timur.
#latepost #ptpnxi #ptpn11 #holdingperkebunan #holdingperkebunannusantara #kbumn #kementrianbumn #fhbumn #direksi #kunjungankerja #situbondo #situbondohits #pgolean #pg wringinanom #pgpradjekan #pgassembagoes #pgpandjie #shalawat #shalawatnabi #budayakanshalawat #portalptpn11 #title_Tingkatkan-Kualitas-Ruhiyah-dengan-Sholawat
See More " 31 August 2018