Search
Add Listing

About As-Syifa Al-Khoeriyyah

As-Syifa Al-Khoeriyyah is located at Jalan Subang-Bandung KM 12 Tambakmekar. kec. Cagak Subang, Subang, Subang, Indonesia 41281. They can be contacted via phone at 0260471047, visit their website alshifacharity.com for more detailed information.

Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah merupakan lembaga non pemerintah (Non Government Organization) yang bersifat nirlaba, bergerak dalam aktivitas pendidikan.

Tags

Description

Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah merupakan lembaga non pemerintah (Non Government Organization) yang bersifat nirlaba, bergerak dalam aktivitas pendidikan, dakwah, dan sosial. Berdiri pada tanggal 4 Januari 2003, dan berdomisili di Desa Tambakmekar Kecamatan Jalancagak Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Kiprah dakwah dan sosial sudah dilakukan sejak berdirinya As-Syifa dengan aktivitas santunan yatim dan program sosial keagamaan serta kemanusiaan lainnya. Di bidang pendidikan, As-Syifa menyelenggarakan pendidikan nonformal tahfizhul qur’an tahun 2003, yang menjadi cikal bakal LTIQ (Lembaga Tahfizh dan Ilmu Al-Qur’an) As-Syifa. Selanjutnya, As-Syifa menyelenggarakan pendidikan formal dengan didirikannya TKIT (Taman Kanak-kanak Islam Terpadu) As-Syifa tahun 2005, SMPIT (Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu) As-Syifa Boarding School tahun 2006, dan SMAIT (Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu) As-Syifa Boarding School.

Map

Item Reviews - 7

Anynomous

"

@assyifawanareja

Dirgahayu NKRI 73 tahun kita menyongsong kemerdekaan, kami dari SMAIT As-Syifa Boarding School Subang mempersembahkan After Movie kegiatan 17an di lingkungan sekolah.

...

Acara dimulai dengan Upacara Bendera dan dilanjutkan dengan berbagai jenis lomba yang dilaksanakan di Lingkungan As-Syifa Boarding School Wanareja.

#AssyifaWanareja #SekolahPeradaban #GenerasiVisioner

See More "

27 August 2018

Anynomous

"

alshifacharity.com - Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah melaksanakan Shalat Idul Adha 1439 H, Rabu (22/8) bertempat di 2 lokasi Kampus yaitu As-Syifa Boarding School Wanareja dan As-Syifa Boarding School Jalancagak. Dimana seluruh Keluarga Besar Yayasan meliputi Dewan Pembina, Jajaran Pengurus, Kepala Sekolah serta Wakil kepala sekolah, segenap pegawai dan Seluruh murid baik putra serta putri berkumpul bersama dengan khidmat dan seksama.

Pelaksanaan di As-Syifa Boarding School Wa...nareja dipimpin oleh Imam Ustadz Marhum Musyadad, Khotib Ustadz H. Ghozali, Lc dan adapun pelaksanaan di As-Syifa Boarding School Jalancagak dipimpin Imam shalat Ustadz Ruby Yanuasa Awaludin serta Khotib Ustadz H. Lalu Agus Pujiartha, Lc., MA.

Dalam salah satu Khutbah yang disampaikan Ustadz H. Lalu Agus Pujiartha, Lc., MA menyampaikan " ... dengan kita melaksanakan shalat Idul Adha, ini menjadi salah satu bentuk rasa syukur kita atas beberapa Nikmat yang Allah SWT berikan kepada kita. Adapun dalam risalah yang tertuang melalui kisah Nabi Ibrahim as sendiri, Yaumul Mahad atau Idul Adha ini banyak hal hikmah yang bisa kita ambil sebagai bentuk rasa syukur dan pengorbanan-pengorbanan yang telah dilaksanakan. Dimana ketika pengorbanan yang dilakukan berlandaskan Tauhid karena Allah, Allah akan ada dalam setiap pertolongan berikutnya. Dan saat ini kita harus bisa mengambil Hikmah bersama baik sebagai Pelajar ataupun yang sudah berumah tangga, bahwa ketika kita melakukan sesuatu hal berlandaskan atas pengorbanan yang dilandaskan kepada Allah SWT, Insya Allah apa yang kita upayakan sekarang selalu berniat ibadah dan Allah SWT selalu ada membersamai prosesnya... ".

Alhamdulillah kegiatan shalat Idul Adha yang dilakukan berjalan dengan lancar, penuh kekhusukan, suasana religi dan penuh kebahagiaan pun menghiasai kegiatan pelaksanaanya. Kita bersama berharap semoga dari pelaksanaan ibadah-ibadah kita di bulan Dzhulhijjah ini, selain sebagai bentuk rasa syukur kita atas semua nikmat yang Allah SWT berikan kepada kita, segala bentuk ibadah yang kita lakukan semuanya bernilai pahala dihadapan Allah. Aamiin.

See More "

25 August 2018

Anynomous

"

“Tidaklah anak Adam melakukan suatu amalan pada hari Nahr (Iedul Adha) yang lebih dicintai oleh Allah melebihi mengalirkan darah (qurban), maka hendaknya kalian merasa senang karenanya.” (HR. Tirmidzi, Ibnu Majah dan Al Hakim).

Keluarga Besar Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1439 H.

Semoga semangat berqurban kita terus bertumbuh dan selalu ada dalam keberkahan untuk setiap ibadah yang kita jalani. Aamiin. (Humas-Assyifa)

"

21 August 2018

Anynomous

"

Alhamdulillah barakallahu.. 3 murid SMAIT As-Syifa berhasil melaju ke tingkat provinsi dalam ajang Kihajar Kemdikbud 2018 tanggal 21 Agustus 2018 bertempat di hotel Omega Karawang.

Prestasi ini diraih oleh Nukhbah Shalihah setelah berhasil meraih peringkat 3, Daniar Uswatun Hasanah peringkat 9, dan Carissa Layyina peringkat 10 dari sejumlah 50 peserta dari seluruh wilayah 2 (Subang-Karawang-Purwakarta).

...

Kuis Kihajar berisi soal-soal pengetahuan umum bahasa, mipa, dan sosial.

Semangat melaju ke babak berikutnya. Selalu optimis sebab prestasi kita adalah dakwah. #assyifajuara #smaitassyifa #kolaborasiasa @assyifaboardingschool @endeavor.8

See More "

21 August 2018

Anynomous

"

Di sela-sela perjuangan mereka di kelas 12, mereka masih berjuang memahami persaingan global yang terus meningkat.

Mereka belajar simulasi sidang PBB. Lalu dengan bangganya mereka mengibarkan merah putih di kancah internasional. Mereka murid SMAIT Assyifa Boarding School yg mengikuti forum international di Korea Selatan dan Jepang.

Barakallahu untuk penghargaan as a honorable mantion dan pengalaman yang didapat.

...

@endeavor.8 @assyifaboardingschool #smaitassyifaboardingschool #assyifajuara

See More "

19 August 2018

Anynomous

"

Dirgahayu kemerdekaan RI ke-73

Mari kita lunasi janji kemerdekaan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa

#dirgahayuRI73... #assyifajuara #assyifaberkah #merdeka

See More "

18 August 2018

Anynomous

"

Alhamdulillah hari ini bertepatan dengan pelaksanaan Apel Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah, dilaksanakan kembali kegiatan Peresmian Komunitas Pegawai yang secara langsung diresmikan serta diserahkan SK Komunitasnya oleh Ketua Umum Yayasan KH. Abdullah Muadz, S.Pd.I, M.Sc

Adapun komunitas yang diresmikan hari ini Senin (13/08), antara lain : 1. Wing Chun As-Syifa (WCA); 2. As-Syifa Football Club (AFC);... 3. Assyifa Archery Club; 4. Gowes As-Syifa Subang (GAS).

dengan sebelumnya sudah terlebih dahulu diresmikan Komunitas As-Syifa Futsal Club.

Semoga dengan bertambahnya komunitas pegawai ini, bisa menjadi arena pengembangan diri pegawai dalam meningkatkan Hobi, Budaya Sehat, serta Prestasi di waktu-waktu yang akan datang demi terwujudnya Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah menjadi lebih Baik.

#KomunitasPegawai #Assyifa #HRDAssyifa #HumasAssyifa

See More "

13 August 2018

Add Reviews & Rate item

Your rating for this listing :

Help Us to Improve :

Working Hours :

  • Monday 07:30 - 16:00
  • Tuesday 07:30 - 16:00
  • Wednesday 07:30 - 16:00
  • Thursday 07:30 - 16:00
  • Friday 07:30 - 16:00
  • Saturday 07:30 - 16:00
  • Sunday 07:30 - 16:00